Sunday, April 22, 2012
Wireless Personal Area Network (WPAN)
Tag
Wireless Personal Area Network (WPAN) mengkhususkan pada ruang di
sekitar pengguna atau obyek dengan jarak 10-100m. Fokus dari WPAN adalah
biaya sedikit (low cost), daya rendah (low power), jarak pendek (short
range) dan ukuran yang kecil. IEEE 802.15 adalah kelompok kerja dari
WPAN. WPAN dibedakan menurut penggunaan baterai, data rate, dan kualitas
layanan. IEEE 802.15.1 / Bluetooth merupakan medium data rate WPAN yang
digunakan untuk telepon selular maupun PDA dan memiliki kualitas
layanan yang cocok untuk suara. Sedangkan IEEE 802.15.4 yang merupakan
low rate WPAN digunakan untuk layanan industri, perumahan, dengan
konsumsi daya rendah serta memerlukan data rate dan kualitas layanan
yang tidak terlalu tinggi. Teknologi Zigbee merupakan teknologi dengan
data rate rendah yang ditujukan untuk otomasi, pemantauan dan remote
control. Komite IEEE 802.15.4 dan Zigbee Alliance kemudian bergabung dan
memutuskan Zigbee sebagai nama komersil teknologi ini.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment